Sabtu, 05 Desember 2015

Cara Membuat Roti Sobek Warna Warni


Bahan-bahan untuk membuat roti sobek warna warni:

Tepung terigu 1/4 kg

1 buah telur

Gula pasir 4 sendok makan

Permipan setengah sendok makan

Mentega 1 sendok

meses secukupnya

Cara Membuat:

Campur tepung terigu permipan dan gula, setelah tercampur rata tambahkan telur, mentega dan air sampai kalis.
Kalau saya lebih suka di banting biar cepat ngembang, adonan kalis terasa lembut dan lentur.
Dibagi menjadi 4 bagian setelah itu berikan warna sesuai selara anda. diamkan selama 1 jam sampai mngembang.
isi dengan meses taruh di majigcom diamkan lagi selama 30 menit saat di panggang dengan majigcom seperti halnya masak nasi biasa sampai 3x.

Demikianlah ulasan kita mengenai Cara Membuat Roti Sobek Warna Warni untuk di rumah, semoga bermanfaat untuk keluarga anda. (Done)

posted from Bloggeroid

Disqus Comments