Resep dan Cara Membuat Nasi Kuning Gurih - Nasi kuning adalah salah satu kreasi kuliner indonesia yang bertahan sampai saat ini, nasi kuning sendiri banyak di gemari oleh banyak orang bahkan sampai ke manca negara dimana restoran indonesia di luar negeri selalu menyediakan nasi kuning untuk sarapan pagi.
Tak hanya itu nasi kuning juga bisa untuk sarapan pagi dan juga bekal si kecil saat menjalani aktivitas di luar rumah, banyak sekali kreasi nasi kuning yang ada di indonesia salah satunya adalah resep nasi kung gurih dengan menggunakan beberapa bahan tambahan sebagai lauk pada bagian atasnya. Untuk bunda yang baru saja belajar memasak dan ingin mencoba membuat nasi kuning saat ini tim rumah makanku sudah menyediakan resep lengkap untuk membuat nasi kuning gurih dan lezat, yuk langsung saja kita intip bahan-bahan yang perlu bunda persiapkan untuk membuat nasi kuning gurih, berikut ini adalah bahan dan resepnya.
● 500 gram beras
● 660ml santan kelapa murni
● ½ sdm serbuk kunyit atau kunyit yang sudah di haluskan
● 3 lmbr daun salam
● 1 batang serai, memarkan
● 1¾ sdt garam dapur
● ¼ sdt perasan air jeruk nipis
Bahan-bahan lauk:
● 2 butir telur
● Garam dapur secukupnya
● Mecin secukupnya
● Minyak sawit
Bahan pelengkap:
● 150 gr daging ayam
● 1 buah mentimun
● Sambal Merah
Cara membuat nasi kuning gurih:
● Langkah Pertama yang harus bunda lakukan untuk memulai membuat nasi kuning gurih ialah rebuslah santan, serbuk kunyit, daun salam, serai yang sudah di memarkan dan berikut dengan garam dapur kemudian aduk-aduk sampai terlihat mendidih.
● Masukkaan beras putih biasa sambil aduk-aduk perlahan bersama dengan santan sampai santan tersebut meresap pada beras tersebut.
● Langkah ketiga campurkan air jeruk nipis kemudian aduk sampai merata, setelah itu kukuslah menggunakan kukusan yang telah dipanaskan kurang lebih selama 30 menit hingga matang.
● Langkah terakhir goreng ayam dan juga dadar terlur untuk menjadi lauk dan bahan pelengkap. Setelah telur dadar tersebut matang kemudian potong memanjang kecil-kecil.
● Nasi kuning siap di sajikan dan untuk bekal si kecil saat berkativitas di luar rumah
Ok bunda, segitu dulu sharing kita kali ini mengenai Resep dan Cara Membuat Nasi Kuning Gurih semoga dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk bunda beserta keluarga di rumah. (Done)